RAKYAT.NEWS, MAKASSARKalla Toyota Alauddin secara resmi meluncurkan outlet Body Paint (BP), menjadikannya cabang terlengkap dan terbesar di Indonesia Timur.

Pembukaan outlet ini disampaikan langsung oleh Branch Manager Kalla Toyota Alauddin, Andi Baso Herdi, dalam konferensi pers, Rabu (23/10/2024).

Kalla Toyota Alauddin kini menjadi yang terlengkap karena dilengkapi dengan fasilitas BP yang besar, dengan total luas lahan mencapai 2 hektar,” ujar Andi Baso.

“Sebelumnya, outlet ini hanya memiliki luas 6.000 meter persegi. Kini, kami memiliki 44 stall BP yang siap melayani pelanggan,” lanjutnya.

Andi Baso menjelaskan, bahwa dengan tambahan fasilitas ini, Kalla Toyota Alauddin menjadi satu-satunya outlet di wilayah timur Indonesia yang memiliki layanan BP terintegrasi.

Ia menambahkan, jika outlet ini juga menawarkan program Smart Upgrade dan layanan Trade In, memungkinkan pelanggan untuk menukarkan mobil lama mereka dengan mobil baru.

“Kami ingin memaksimalkan pelayanan, mulai dari penjualan unit yang menargetkan lebih 120 unit per bulan, hingga layanan BP, GR, dan mobil bekas,” pungkasnya.

Kepala Bengkel BP Kalla Toyota Alauddin, Fachmi Muis, mengungkapkan bahwa layanan Body and Paint semakin mempermudah costumer karena bertambahnya jumlah stall yang mencapai hingga total 44.

“Di bengkel Body and Paint ini kami memiliki dua bangunan dengan total 44 stall, yang masing-masing berisi 22 stall per unit (gedungnya),” ujar Muis.

Muis menjelaskan meski pekerjaan dalam hal body repair terkesan memakan waktu, namun Kalla Toyota Alauddin memiliki parkiran yang luas demi menampung dan mempermudah mobil costumer yang sedang berada dalam proses waiting list.

Kalla Toyota Refreshment Dealer Alauddin, Mal Ratu Indah, Sidrap dan Sengkang
Salah satu Dealer Kalla Toyota yang melakukan Refreshment yakni yang berada di Jalan Sultan Alauddin, Kota Makassar. | Foto: Andi Fatur Rezky AAR/RAKYAT.NEWS.

YouTube player

Tim Redaksi

Editor
Andi Fatur Rezky
Editor
Reporter
Andi Fatur Rezky
Reporter
Rakyat News
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS