RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) menghadirkan promo spesial bagi masyarakat yang ingin beralih ke kendaraan ramah lingkungan melalui penawaran khusus untuk motor listrik Honda EM1 e:. Promo ini berlaku sepanjang Juli 2025 dan memberikan berbagai keuntungan menarik bagi konsumen.

Motor listrik Honda EM1 e: ditawarkan dengan harga mulai dari Rp17 jutaan. Dalam pembelian unit ini, konsumen juga langsung mendapatkan gratis atau free MPP Charger, yang menjadi salah satu keunggulan dari penawaran terbatas ini.

Honda EM1 e: dirancang untuk mendukung mobilitas perkotaan yang efisien dan ramah lingkungan. Motor ini memiliki jarak tempuh maksimal hingga 41,1 km dalam sekali pengisian daya, dan mampu mencapai kecepatan hingga 45 km per jam. Dengan spesifikasi tersebut, EM1 e: menjadi pilihan tepat untuk mobilitas harian masyarakat Kota Makassar yang ingin berkontribusi dalam mengurangi emisi karbon.

Marketing Manager Asmo Sulsel, Kresna Murti Dewanto, menyampaikan komitmen perusahaan dalam menghadirkan berbagai promo menarik bagi konsumen setia Honda.

“Kami selalu berkomitmen untuk menghadirkan promo-promo menarik dan menguntungkan bagi seluruh konsumen setia Honda. Mulai dari motor EV, matic besar, hingga motor sport, semuanya kami hadirkan dengan penawaran spesial di bulan Juli ini,” ujar Kresna kepada Rakyat.News, Selasa (8/7).

Ia juga menambahkan bahwa promo ini merupakan bentuk apresiasi terhadap konsumen sekaligus ajakan bagi masyarakat luas untuk mulai mempertimbangkan kendaraan listrik.

“Promo ini tentunya juga menjadi bentuk apresiasi kami, baik pada para pengguna sepeda motor Honda maupun yang berkeinginan untuk menjadi konsumen Honda,” tambahnya.

Asmo Sulsel berharap, melalui promo ini, masyarakat Makassar dan sekitarnya semakin terdorong untuk beralih ke kendaraan listrik demi menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan mobilitas yang lebih efisien.

Selain itu, kehadiran Honda EM1 e: juga diharapkan dapat menjadi solusi mobilitas modern yang ramah lingkungan dan terjangkau untuk semua lapisan masyarakat. (*)