Asmo Sulsel Hadirkan Promo Spesial Juli: Beat dan Genio Lebih Hemat
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) kembali menghadirkan promo menarik di bulan Juli 2025 bertajuk “Juli Untung Luar Biasa Istimewa”, yang berlaku untuk berbagai tipe motor Honda.
Program ini menjadi salah satu bentuk komitmen Asmo Sulsel dalam memberikan kemudahan dan keuntungan bagi masyarakat yang ingin memiliki sepeda motor Honda.
Melalui promo ini, konsumen cukup membayar uang muka (DP) sebesar Rp 1 juta untuk dapat menikmati potongan angsuran hingga 5 bulan khusus pembelian Honda Genio, dan potongan angsuran 3 bulan untuk Honda Beat. Promo ini berlaku selama bulan Juli dan tersedia di seluruh jaringan dealer resmi Honda wilayah Sulawesi Selatan.
Tak hanya untuk dua tipe tersebut, promo spesial juga berlaku untuk berbagai jenis motor Honda lainnya, mulai dari motor listrik (EV), skutik premium, hingga motor sport, yang semuanya hadir dengan skema penawaran menarik sesuai kebutuhan dan preferensi konsumen di Makassar dan sekitarnya.
Marketing Manager Asmo Sulsel, Kresna Murti Dewanto, menegaskan bahwa promo ini disiapkan sebagai bentuk nyata kepedulian Honda terhadap pelanggan setia, sekaligus untuk mendukung mobilitas masyarakat dengan kendaraan yang efisien dan berkualitas.
“Kami selalu berkomitmen untuk menghadirkan promo-promo menarik dan menguntungkan bagi seluruh konsumen setia Honda. Mulai dari motor EV, matic besar, hingga motor sport, semuanya kami hadirkan dengan penawaran spesial di bulan Juli ini,” ujar Kresna kepada Rakyat.News dalam keterangan resminya beberapa waktu lalu.
Ia juga menambahkan bahwa promo ini merupakan wujud apresiasi kepada pelanggan yang telah memilih Honda sebagai teman berkendara mereka.
“Promo ini tentunya juga menjadi bentuk apresiasi kami, baik pada para pengguna sepeda motor Honda maupun yang berkeinginan untuk menjadi konsumen Honda,” tambah Kresna.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan