RAKYAT NEWS, MAKASSAR – PT. Suracojaya Abadimotor (PT. SJAM) selaku main dealer Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) wilayah Sulselbar kembali memberikan wadah kreativitas di berbagai bidang bagi siswa-siswi SMA/SMK.

Utamanya bidang olahraga hingga seni melalui event bertajuk Fazzio Youth Festival.

Manajer Promosi PT. SJAM, Sintya Conarta mengatakan, sejumlah kategori akan diperlombakan dalam Fazzio Youth Festival ini.

Antaranya, Basket & Futsal Competition, Go Crazee Dance Competition, Conten Creation Competition, Bro & Sist Fazzio, dan Best Suporter.

Terkait agenda tersebut, kata Sintya, pihaknya mulai roadshow ke 11 SMA/SMK di wilayah Kota Makassar dan sekitarnya pada 13 Oktober 2025.

“Jadi konsep Fazio Youth Festival itu kita akan roadshow dari sekolah-sekolah. Ada 11 sekolah yang akan kita kunjungi nantinya,” kata Sintya kepada wartawan, Rabu, (8/10/2025).

Sintya menyebut, konsep kegiatan Fazzio Youth Festival memang menyasar kalangan pelajar atau gen z. Apalagi antusias mereka cukup besar setiap event – event yang telah diadakan Yamaha.

“Dari event-event yang kita sudah adakan sebelumnya. Kemudian kita lihat, rasanya kita perlu membuat mereka aktivitas di tengah-tengah kesibukan mereka, kepadatan aktivitas mereka di lingkungan pendidikan kan. Jadi kita buat ini supaya mereka bisa seru-seruan juga. Bisa jadi wadah juga untuk mereka menuangkan bakatnya. Terutama di bidang musik, di bidang olahraga seperti itu,” ujarnya.

Tak hanya itu, Sintya mengungkapkan, Fazzio Youth Festival memiliki total hadiah puluhan juta. Kemudian di puncak acara akan ada hiburan menarik dari penyanyi nasional.

“Nah untuk hadiahnya nanti sendiri itu ada total puluhan juta rupiah. Kita juga akan datangkan guest star nasional, penyanyi, siapakah dia? nanti kita akan informasikan lebih lanjut,” tukasnya.