Toyota New Fortuner Resmi Mengaspal di Makassar, Berikut Spesifikasi Lengkapnya!
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Kalla Toyota telah resmi meluncurkan produk keluaran mobil terbaru mereka, Toyota New Fortuner, untuk dapat mengaspal di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Peluncuran ini berlangsung dalam acara pameran Toyota Seru di Mall Ratu Indah (MaRI), Jl Dr Ratulangi, Kota Makassar, Sabtu (14/9/2024).
Bagi warga Kota Makassar yang ingin melihat Toyota New Fortuner, dapat hadir dalam acara Toyota Seru atau September Bersama Smart Upgrade yang akan berlangsung mulai tanggal 12 hingga 22 September 2024.
General Manager Marketing Kalla Toyota, Suliadin mengungkapkan bahwa New Fortuner ini dilengkapi dengan GR Performance untuk meningkatkan kualitas berkendara khas GAZOO Racing (GR) dan Toyota Safety Sense (TSS) untuk menjaga keamanan berkendara.
Selain itu, kata Suliadin, New Fortuner juga memiliki update T-Intouch yang menghubungkan pelanggan, mobil, dan car multimedia via jaringan internet.
“Kami terus konsisten untuk memberikan pelayanan, produk, dan program yang menarik sebagai bentuk kemudahan dalam memiliki kendaraan Toyota,” kata Suliadin.
Ia juga menjelaskan, bahwa Toyota New Fortuner memberikan kontribusi penjualan yang baik pada segmen SUV dan memiliki market atau pasar tergolong stabil bagi Kalla Toyota.
Sehingga, kata Suliadin, pihaknya senantiasa berkomitmen untuk menjaga momentum market sharenya sebagai Top Leading penjualan SUV.
“Seperti yang kita ketahui jika Toyota New Fortuner berada pada segmen SUV dan disegmen ini memberikan konstribusi sekitar 5% terhadap market Kalla Toyota. Market SUV sendiri di wilayah Kalla Toyota adalah salah satu market yang stabil, yang dimana market SUV tumbuh sekitar 20% dbanding 2023 atau bisa dikatakan bahwa ekonomi customer disegment ini masih tumbuh,” jelasnya.
Terkait dengan harga pasar New Toyota Fortuner, Suliadin mengungkapkan, bahwa masyarakat Kota Makassar yang ingin merasakan sensasi salah satu jenis mobil SUV terbaik di kelasnya ini hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp570 jutaan.
Tinggalkan Balasan